Lompat ke isi

Chester William Nimitz

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Versi yang bisa dicetak tidak lagi didukung dan mungkin memiliki kesalahan tampilan. Tolong perbarui markah penjelajah Anda dan gunakan fungsi cetak penjelajah yang baku.
Chester William Nimitz

Chester William Nimitz (24 Februari 1885 - 20 Februari 1966) adalah komandan armada pasifik Amerika Serikat selama Perang Dunia II.[1] Ia juga salah satu administrator utama dan pembuat strategi di angkatan laut.[1] Ia memerintahkan semua pasukan darat dan laut di wilayah Pasifik Tengah.[1] Lulusan (1905) dari Akademi Naval ini juga bertugas pada Perang Dunia I sebagai kepala staf komandan angkatan laut Amerika Serikat di Atlantik.[1][2] Perjalanan dinas yang dilakukan selama menjadi staf komandan meyakinkannya akan efektivitas peperangan bawah laut.[1] Ia memegang berbagai jabatan di laut dan di pantai sampai tahun 1939 ketika ia ditunjuk sebagai kepala Biro Navigasi dari Angkatan Laut Amerika Serikat.[1][2] Setelah Jepang menyerang Pearl Harbor pada Desember 1941, Nimitz diangkat menjadi Panglima Armada Pasifik, sebuah jabatan yang membawahi angkatan darat dan angkatan laut.[1][2] Pada Juni 1942 ia dengan bangga mengumumkan penentu kemenangan pada Pertempuran Midway dan Laut Coral.[1] Pada pertempuran tersebut musuh mengalami kerugian 10 kali lebih besar dibandingkan dengan Amerika Serikat saat diserang Jepang di Pearl Harbor.[1] Pada tahun-tahun berikutnya, pertempuran bersejarah di Kepulauan Solomon (1942-1943), Kepulauan Gilbert (1943), Marshall, Marianas, Palaus dan Filipina (1944) dan Iwo Jima serta Okinawa (1945) berada di bawah komandonya.[1]

Referensi

  1. ^ a b c d e f g h i j "Charles W. Nimitz". Diakses tanggal 27 Juni 2014. 
  2. ^ a b c "Chester W. Nimitz Biography". Diakses tanggal 27 Juni 2014.